Sabtu, 11 Mei 2013

jenis mtor sport yamaha masih unggul


detail berita

JAKARTA- Deretan motor sport Yamaha tetap membukukan penjualan tertinggi di Tanah Air. Sementara itu di segmen matik, Soul GT menjadi motor Yamaha dengan penjualan terbaik.

Penjualan Soul GT naik 12 persen di April dibandingkan Maret lalu, dimana bulan lalu Soul GT terjual 43.262 unit. Di belakang Soul GT ada Mio J yang mencatat penjualan sebanyal 39.390 unit. Yamaha Xeon RC juga melesat 84 persen dengan terjual 19.118 unit dari hanya 10.402 di Maret 2013.

"Matik masih menjadi favorit. Soul GT, Mio J dan Mio GT matik-matik baru Yamaha yang sukses di pasar. Dan Xeon RC menunjukkan lagi performa bagusnya di April. Dan dengan V-Ixion tetap eksis tertinggi di segmen sport, Yamaha jadi favorit konsumen,” ujar Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia dalam siaran persnya.

Sementara, Yamaha V-Ixion mencatat penjualan 38.957 unit. Ini dari hasil penjualan New V-Ixion 32.919 unit dan V-Ixion lama 6.038 unit. Angka penjualan bulan April ini masih menempatkan V-Ixion sebagai motor sport paling favorit di Tanah Air.

Dilanjutkan dengan Byson 3.621 unit dan Scorpio 501 unit. Penjualan motor sport Yamaha teratas dengan 43.079 unit. Barisan motor injeksi Yamaha pun kian berkibar kencang, berkontribusi 80 persen untuk total penjualan Yamaha di April atau 175.229 unit dari total 217.820 unit.

Dalam empat bulan pertama di 2013 ini Yamaha sudah melego 840.790 unit motor. Matik penyumbang terbanyak 470.273 unit, bebek 193.432 unit dan sport 177.121 unit. Mio J motor Yamaha yang paling banyak terjual dalam empat bulan pertama tahun ini, 161.866 unit disusul Soul GT 151.994 unit, V-Ixion (lama dan baru) 149.360 unit, Mio GT 91.726 unit dan Jupiter MX 47.620 unit.data dari okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar